SELAIN Exit Tol Getaci di Singaparna, Bupati Tasikmalaya Inginkan Exit Tol Ciawi dan Cineam, ADA Apa di Sana?

- 2 Februari 2023, 12:00 WIB
Kawah Putih Karaha Bodas di Kecamatan Kadipaten, akan bisa diakses terdekat jika ada exit tol Getaci di Ciawi Kabupaten Tasikmalaya
Kawah Putih Karaha Bodas di Kecamatan Kadipaten, akan bisa diakses terdekat jika ada exit tol Getaci di Ciawi Kabupaten Tasikmalaya /Instagram @karaha_bodas/

Tujuan : Singaparna, Salawu dan sekitarnya

2.Exit tol dan simpang susun Tasikmalaya, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya

Terkoneksi ke Jalan Gubernur Sewaka, Mangkubumi

Tujuan : Kota Tasikmalaya, Kawalu dan sekitarnya

Dengan hanya 1 exit tol Getaci di kawasan Kabupaten Tasikmalaya, maka Bupati Tasikmalaya mengusulkan adanya 2 exit tol Getaci di wilayahnya.

Kepada para wartawan pada Rabu, 25 Januari 2023, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto mengatakan bahwa alasan perlunya penambahan 2 exit tol Getaci di wilayahnya adalah untuk membuka potensi di wilayah Kabupaten Tasikmalaya bagian utara dan bagian timur.

"Ingat bahwa tol itu bisa bermanfaat dan menumbuhkembangkan ekonomi," ujar Ade Sugianto.

Exit Tol Getaci di Ciawi Membuka Potensi Tasikmalaya Utara

Keberadaan exit tol Getaci di Ciawi diharapkan bisa membuka potensi wilayah Kabupaten Tasikmalaya bagian utara seperti Ciawi, Rajapolah, Cisayong, Indihiyang.

Apalagi kawasan utara ini dinilai memiliki potensi yang cukup lengkap untuk dikembangkan. Dengan potensi-potensi itulah, pada akhir tahun lalu mencuat keinginan mereka menjadi wilayah otonom yang terpisah dari Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: HARGA Lahan di Gedebage, Titik Awal Tol Getaci, Melejit Gila-Gilaan dari Rp 50.000 Jadi Rp 15 Juta per Meter

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x