PRAKIRAAN Cuaca Ciamis Minggu 15 Januari 2023, BMKG : Siang Cerah Berawan

- 14 Januari 2023, 21:57 WIB
 Petugas BMKG menyebut prakiraan cuaca untuk wilayah Kecamatan Ciamis dan sekitarnya Minggu, 15 Januari 2023 siang cerah berawan./Youtube BMKG.
Petugas BMKG menyebut prakiraan cuaca untuk wilayah Kecamatan Ciamis dan sekitarnya Minggu, 15 Januari 2023 siang cerah berawan./Youtube BMKG. /Tangkap layar Youtube BMKG/

DESKJABAR - Berikut prakiraan cuaca Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu 15 Januari 2023.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah membuat prakiraan cuaca untuk wilayah Kecamatan Ciamis besok hari.

Dalam prakiraannya, BMKG menyebut cuaca di Kecamatan Ciamis dan sekitarnya mulai dini hari hingga malam hari adalah berawan dan cerah berawan.

Baca Juga: Wisata Kuliner Ciamis Dekat Alun-alun, Sate Mas BRAM PUSAKA, Siapa Cepat Dia Dapat

Sementara untuk suhu berkisar 21 derajat celcius hingga 31 derajat celcius dan kelembapan udara dikisaran mulai 65% hingga 95%.

Pantauan DeskJabar.com beberapa hari terakhir di sekitar wilayah Kecamatan Ciamis kondisi suhu memang terasa panas dan sinar matahari begitu terik.

Meski pada Sabtu, 14 Januari 2023 siang sempat turun hujan dengan durasi singkat namun udara tetap terasa panas dan lembab.

"Udaranya panas kang, saya keluar sebentar sampai ngoprot kesang (bercucuran keringat)," ujar Andi salah satu karyawan swaswa di Jalan Stasiun Ciamis.

BMKG dalam unggahannya di saluran Youtube BMKG, Sabtu 14 Januari 2023 menyebut bahwa intensitas hujan di wilayah Indonesia secara umum dalam beberapa hari terakhir cukup menurun.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: bmkg.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x