Soal Maraknya Kekerasan Pada Wartawan, Muncul Saat Dialog & Mancing Bersama Antar Jurnalis HUT JHB Ke 3

- 18 Oktober 2022, 11:59 WIB
Para wartawan sedang melakukan dialog bersama dalam rangka ulang tahun Jurnalis Hukum Bandung ke 3
Para wartawan sedang melakukan dialog bersama dalam rangka ulang tahun Jurnalis Hukum Bandung ke 3 /deskjabar


DESKJABAR- Kejadian adanya wartawan yang mendapat kekerasan di Karawang menjadi salah satu bahasan dalam dialog dan mancing bersama antar Jurnalis dalam rangka Hari Ulang Tahun Jurnalis Hukum Bandung yang ke 3 (HUT JHB 3).

Jurnalis yang saat ini sudah diancam sana sini terlebih adanya pihak tertentu yang tidak menempuh jalur melalui Dewan Pers bila ada sengketa pemberitaan dan memilih lapor polisi.

Hal inilah perlu adanya pemberian wawasan kepada masyarakat tentang adanya sengketa pemberitaan. Jadi bila terjadi sengketa maka cara yang ditempuh segera lapor Dewan Pers untuk dilakukan penyelesaiannya.

Baca Juga: Single Terbaru Jin BTS akan Diproduksi Band Asal London Coldplay, ARMY Tanggapi Seperti Ini

Namun karena keterbatasan pengetahuan secara keseluruhan malah banyak masyarakat yang menggunakan Undang Undang ITE dalam kasus pemberitaan.

Dialog berlangsung seru dan menghasilkan sebuah kesimpulan tentang perlunya masyarakat mengetahui dan menggunakan Undang Undang Pers bila terjadi sengketa pemberitaan.

Acara tersebut dibuka oleh Ketua Jurnalis Hukum Bandung (JHB) Suyono,pada pukul 8.30 WIB bertempat di Villa Pemancingan Cigebar Agus Coys Fishing Jl. Bojongsari Jl. Cijagra No.47, Bojongsari, Kec. Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada 16 Oktober 2022.

Acara yang disuport oleh Bank BJB, dihadiri para Jurnalis dari berbagai media yang tergabung sebagai anggota JHB dan tamu undangan Advokat dan Jaksa
Ketua Jurnalis Hukum Bandung, Suyono dan para pengurus JHB, Endang Taryana, Yedi Supriadi, Luki Lukman pada kesempatan tersebut tak lupa mengucapkan selamat ulang tahun kepada Jurnalis Hukum Bandung.

”Selamat ulang tahun yang ke-3 untuk JHB. Semoga kedepan lebih baik sebagai tali silaturahmi diantara para Jurnalis yang meliput berita-berita peristiwa hukum di Kejaksaan, Kepolisian dan Pengadilan," ucapnya.

Perayaan ulang tahun JHB kali ini dikemas dengan Dialog antar Jurnalis terkait pemberitaan peristiwa hukum yang terjadi di tanah air saat ini.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x