Pesta Rakyat di Karawang Padukan Kegiatan UMKM dan Konser Musik, Akan Hadir Dewa 19 Feat Virzha

- 5 Agustus 2022, 10:14 WIB
Pelaku UMKM SE Karawang dapat memanfaatkan kesempatan mengembangkan produknya melalui workshop gratis.
Pelaku UMKM SE Karawang dapat memanfaatkan kesempatan mengembangkan produknya melalui workshop gratis. /Ivy Karawang/

DESKJABAR - Mulai Jumat 5 Agustus 2022 akan ada bebagai kegiatan para pelaku UMKM di Karawang. Kegiatannya berupa bazaar produk UMKM, workshop dan kelas inklusi keuangan.

Gelaran akbar yang diselenggarakan oleh salah satu Bank Pemerintah itu juga akan menampilkan konser musik dari musisi papan atas di Indonesia.

Bertempat di di Lapangan Galuh Karawang, acara Pesta Rakyat ini akan diselenggarakan sampai hari Minggu 7 Agustus 2022.

Masyarakat Karawang bisa memilih produk dari para pelaku UMKM yang ada di wilayah Karawang seperti produk kuliner, fashion, oleh-oleh, aksesoris dll.

Baca Juga: Singapura dan Brunei Darussalam Jadi Lumbung Gol di Piala AFF U 16 2022, Segini Jumlah Gol Yang Bersarang

Acara menarik bagi para pengusaha / pelaku UMKM yang ingin mengikuti berbagai materi seperti kelas UMKM, workshop dan kelas inklusi keuangan ini menghadirkan beberapa nara sumber seperti Agam Pratama (CEO PT. Ucoach Djivasrana Grahasada), Gendro Salim (Founder, CEO PT. Ucoach Djivasrana Grahasada), Edward Sie (Co-Founder, Vice CEO PT. Ucoach Djivasrana Grahasada)

Selain kelas inklusi akan diselenggarakan juga workshop untuk men-upgrade produk UMKM, dengan nara sumber Ikhsan Jauhari (Creative Director & Entrepreneur) dan Nour Enjela (CEO Mozalea & Trainer Digital Marketing)

Acara tidak berbayar ini semoga bisa dimanfaatkan pelaku UMKM, seperti postingan akun Instagram @bankbri_id, Kamis 4 Agustus 2022.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Tasua dan Asyura 2022 Tanggal Berapa? Apa Keutamaan Puasa Muharram? Berapa Besar Pahala?

Disampaikan akun ini kesempatan workshop gratis hanya untuk 30 pendaftar pertama. Bagi pelaku UMKM di Karawang dimohon datang lebih awal untuk mendapatkan kesempatan baik ini.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @bankbri_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x