KASUS SUBANG Menjelang 1 Tahun, Ada Rencana Gerakan Seribu Bunga di TKP Jalancagak

- 22 Juli 2022, 21:26 WIB
Rumah kejadian pembunuhan di Jalancagak, Subang dan Cecep, ahli metafisika asal Baturaja, Sumatera Selatan
Rumah kejadian pembunuhan di Jalancagak, Subang dan Cecep, ahli metafisika asal Baturaja, Sumatera Selatan /kolase foto DeskJabar dan YouTube (Sebelum Pukul Tiga)

DESKJABAR – Kejadian kasus Subang yang menjelang 1 tahun, ada rencana gerakan seribu bunga, pada lokasi kejadian di TKP (tempat kejadian perkara) Jalancagak.

Kejadian pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang, sudah segera memasuki setahun sejak kejadian.

Namun, siapa pembunuh Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23), belum juga ketahuan oleh polisi.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Yosep Akhirnya Memanjat Pohon Kelapa di Halaman TKP, Dalam Mimpi Ahli Metafisika

Diantara sejumlah pemerhati kasus Subang, berharap agar kasus ini dapat terungkap oleh polisi, dan tidak menjadi terlupakan zaman.

Adalah Cecep, ahli metafisika yang juga salah seorang YouTuber yang masih rajin mengawal kasus Subang, memprakarsai gerakan seribu bunga menjelang 1 tahun kasus Subang.

Pada Jumat, 22 Juli 2022 malam, Cecep mengatakan, mengajak banyak orang ikut berpartisipasi dalam gerakan seribu bunga untuk setahun kasus Subang pada 18 Agustus 2022.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Dokter Hastry Ahli Forensik Menduga Pembunuh Mungkin Orang Tidak Diduga

"Mau sudah terungkap atau belum, gerakan seribu bunga setahun kasus Subang ini tetap akan dilakukan," kata Cecep. 

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube (Sebelum Pukul Tiga) YouTube Hastry Forensik


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x