Cari Tahu Penyebab Kecelakaan Bus Wisata di Ciamis., Satuan LalulintasLakukan Olah TKP

- 22 Mei 2022, 13:26 WIB
Foto saat Kasatlantas diwawancarai Tim Deskjabar di lokasi kecelakaan Panjalu, Ciamis pada hari Minggu, 22 mei 2022
Foto saat Kasatlantas diwawancarai Tim Deskjabar di lokasi kecelakaan Panjalu, Ciamis pada hari Minggu, 22 mei 2022 /Deskjabar/Budi Saefudin/

DESKJABAR – Olah TKP kecelakaan bus wisata yang terjadi pada Sabtu 21 mei 2022 di Panjalu Ciamis, dilakukan Satuan Lalulintas POlres Ciamis, hari ini Minggu 22 Mei 2022.

Olah TKP yang dilakukan oleh polisi juga dibantu para petugas dari Dinas Perhubungan ini agar mengetahui apa penyebab pasti dari kecelakaan bus wisata tersebut yang terjadi di Ciamis.

Kecelakaan bus wisata arah Situlengkong terjadi Sabtu kemarin sekitar pukul 18.30 WIB.

Kejadian ini tentu saja mengagetkan para warga yang berada tidak jauh dari lokasi kecelakaan tersebut.

Baca Juga: Kecelakaan Bus di Ciamis, Ini Cerita Yeti, Sempat Terkubur Reruntuhan Rumah dan Keluar Loncat dari Jendela

Pada kesempatan wawancara yang dilakukan tim Deskjabar secara langsung, Minggu 22 mei 2022 bersama Kepala Desa Payungsari, Aep Ramdan Hidayat, kecelakaan ini merupakan kejadian yang kedua kalinya yang menelan korban jiwa.

Sementara itu, Kasatlantas Ciamis AKP Zainul Arifin mengatakan bahwa, olah TKP masih dilakukan dengan menandai enam titik oleh petugas gabungan untuk mendapatkan titik terang penyebab dari kecelakaan tersebut.

Mulai dari titik penabrakan mobil, pohon, sepeda motor, mobil box, mobil Suzuki karimun, dan empat rumah.

Untuk supir bus wisata itu sendiri, petugas belum menemukan keberadaan setelah melakukan pengecekan di rumah sakit Panjalu, Puskesmas Sri Wedari dan RS Ciamis dan hasilnya masih nihil.

Baca Juga: Badarawuhi Berbuat tak Senonoh Bukan Tanpa Alasan Terhadap Peserta KKN di Desa Penari

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x