AKHIR KISAH PRANK CADAS PANGERAN YANA SUMEDANG: Inilah Kronolgis dan Apakah Bisa Dijerat Pidana?

- 19 November 2021, 12:34 WIB
Yana Sumedang alias Yana Supriatna (40), warga Dusun Babakan Regol RT 02/RW 01, Desa Sukajaya, Kabupaten Sumedang yang dihebohkan menghilang secara misterius di Cadas Pangeran Sumedang
Yana Sumedang alias Yana Supriatna (40), warga Dusun Babakan Regol RT 02/RW 01, Desa Sukajaya, Kabupaten Sumedang yang dihebohkan menghilang secara misterius di Cadas Pangeran Sumedang /Dok. Keluarga/

DESKJABAR - Sempat bikin sibuk petugas gabungan TNI-Polri dan membuat heboh masyarakat se-Indonesia, petualangan Yana Sumedang alias Yana Supriatna (40) berakhir di Kantor Polisi dengan panen cacian dari para netizen +62.

Yana Sumedang dimintai keterangan, apa motif di balik aksi nyelenehnya dengan membuat seolah-olah dirinya hilang misterius di kawasan Cadas Pangeran, Sumedang, Jawa Barat.

Berikut kronologis ‘prank’ huilangnya Yana Sumedang alias Yana Supriatna warga Dusun Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang yang berhasil dihimpun DeskJabar dari bebrbagai sumber:

  1. Pada Selasa 16 November 2021 malam sekira pukul 19.30 WIB, Bripka Guruh Purnama petugas piket di Polsek Sumedang Selatan menerima laporan hilangnya Yana Sumedang alias Yana Supriatna di jalan raya Bandung-Cirebon, tepatnya di daerah Cadas Pangeran yang dikenal angker penuh aura mistis
  2. Tak lama kemudian sepeda motor Honda Supra bernopol Z 2333 AB milik Yana Sumedang ditemukan di jalan oleh keluarga. Motror tersebut terparkir di sisi kiri jalan arah Bandung menuju Sumedang dengan setang motor terkunci.

Baca Juga: DIKIRA DIBUNUH di Cadas Pangeran Sumedang, Tahunya di Istri Muda: Se-Indonesia Sukses Diprank Yana Sumedang

Baca Juga: Cadas Pangeran Sumedang, Inilah Patung Lama yang Pernah Menjadi Ikon Kawasan Itu

Sebelum dikabarkan hilang misterius, Yana Sumedang sempat mengirimkan pesan suara atau voice note kepada istrinya melalui WhatsApp. Yana bilang saat itu sedang istirahat di masjid di wilayah Simpang, Pamulihan, Sumedang.

  1. Sejak dilaporkan hilang pada Selasa 16 November 2021 malam, sempat tiga kali dilakukan pencarian dengan mengerahkan personel dari Polres Sumedang, TNI, dan BPBD Sumedang.

Karena hingga hari ketiga hilangnya Yana Sumedang pencarian tak membuahkan hasil, Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto  mengatakan, pihaknya sampai melibatkan dua anjing pelacak dari Polda Jabar. Namun hasilnya tetap nihil.

  1. Setelah dicari-cari di setiap pelosok kawasan Cadas Pangeran tidak ditemukan, akhirnya Yana Sumedang ditemukan oleh jajaran Satuan Reserse Kriminal Polres Sumedang, pada Kamis 18 November 2021 sore di daerah Dawuan, Kabupaten Majalengka (di media sosial TikTok Yana Sumedang dikabarkan ditemukan di rumah istri mudanya).

Kabar ditemukannya Yana Sumedang ini dibenarkan oleh Kabag Ops Polres Sumedang AKP Hario Prasetyo, Kamis 18 November 2021 malam.

"Betul, Saudara Yana kami temukan di wilayah Dawuan (Majalengka) sore tadi. Yana kami temukan dalam keadaan sehat wal'afiat," ujar Hario.

Dengan ditemukannya Yana Sumedang alias Yana Supriatna setelah 3 hari dikabarkan menghilang misterius, maka berakhir pula pencarian pria yang beristrikan Kurniasih (45) ini.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x