Antapani Peringkat 1 Covid-19, Ketua RW 10 Antapani Kidul dan Warga Kompak Melawan Covid 19

- 21 Mei 2021, 20:07 WIB
Lurah Antapani Kidul Dedi Juardi melantik Ketua RW 10 Dede Amar beserta enam ketua RT di Aula RW 10 Kelurahan Antapani Kidul Kecamatan Antapani Kota Bandung Jumat 21 Mei 2021
Lurah Antapani Kidul Dedi Juardi melantik Ketua RW 10 Dede Amar beserta enam ketua RT di Aula RW 10 Kelurahan Antapani Kidul Kecamatan Antapani Kota Bandung Jumat 21 Mei 2021 /yedi supriadi

DESKJABAR- Kecamatan Antapani yang dicap sebagai kecamatan nomor satu kasus Covid-19 membuat warganya lebih sadar dalam melakukan gerakan untuk memberantas corona.

Seperti dilakukan oleh warga dan pengurus RW 10 Kelurahan Antapani Kidul Kecamatan Antapani Kota Bandung.

Di bawah kepengurusan RW yang baru dilantik, upaya pencegahan masuknya Covid-19 terus dilakukan. Penerapan protokol kesehatan menjadi hal wajib, terutama di fasilitas umum.

Ketua RW 10 Kelurahan Antapani Kidul, Dede Amar mengatakan, pihaknya kini semakin menggencarkan penerapan protokol kesehatan itu. Sosialisasi kepada warga pun terus digenjot.

Baca Juga: RSU Pindad Gencar Lakukan Pelayanan Aktif Vaksinasi dan Deteksi Covid-19

"Tapi intinya sosialisasi itu tidak memaksa, tidak menakut-nakuti warga. Kami justru lebih banyak memberikan edukasi kepada warga. Dan alhamdulillah mereka menyambut baik," tutur Dede Amar sudah dilantik sebagai Ketua RW 10 oleh Lurah Antapani Kidul, Dedi Juardi, di Kantor RW 10, Jumat, 21 Mei 2021.

Dengan sumber daya manusia yang mumpuni, Dede Amar pun merasa optimis daerahnya bisa terbebas dari Covid-19. Fasilitas mencuci tangan, penyediaan masker, penerapan jaga jarak sangat ketat diberlakukan.

"Seperti halnya motto RW di Kota Bandung, kita harus rukun, mampu dan tangguh. Pencegahan terhadap Covid-19 ini menjadi bukti bahwa kita tangguh menghadapinya," tambah Dede Amar.

Dalam kesempatan itu, Dede Amar juga menyatakan, di bawah kepemimpinannya, RW 10 akan banyak melakukan perubahan. Termasuk dalam hal menata sejumlah fasilitas umum yang tersedia.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x