Ini Cara Isi Libur Panjang dengan Menu Sarapan Pagi untuk Diet Sehat

- 26 Oktober 2020, 09:25 WIB
MENGKONSUMSI sarapan yang salah dapat memperkuat keinginan Anda dan membuat Anda gagal diet sebelum hari dimulai.
MENGKONSUMSI sarapan yang salah dapat memperkuat keinginan Anda dan membuat Anda gagal diet sebelum hari dimulai. /ILUSTRASI/Pixabay.com

DESKJABAR - Hari libur panjang Oktober 2020 ada baiknya kembali mencoba lanjutkan program diet mu. Bila kamu memang sedang menjalankan program diet, ada baiknya mencoba sarapan pagi dengan menu sarapan sehat.

Sarapan atau menyantap makanan di pagi hari, membuat kita lebih siap untuk melakukan aktifitas harian. Sarapan juga banyak manfaat untuk otak. Ketika kita sarapan, otak akan asupan nutrisi. Jadi, kita bisa berfikir lebih baik dan siap menyelesaikan semua pekerjaan dengan baik.

Agar mendapatkan manfaat yang maksimal, menu diet sehat kita harus cukup mengandung beragam nutrisi esensial yang sangat diperlukan tubuh. Nutrisi esensial adalah nutrisi yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh, sehingga harus dipenuhi dengan mengonsumsi makanan yang mengandung nutrisi.

Tubuh kita setiap harinya memerlukan asupan yang terdiri dari makanan berserat, protein, lemak, berbagai vitamin dan mineral, serta air putih untuk menunjang kinerjanya.
Sarapan Makanan Berserat

Baca Juga: Sakit Kepala, Kurangi Konsumsi 5 Jenis Makanan Ini, Salahsatunya Cokelat

Baca Juga: Harga Mahal, Sepertiga Masyarakat Indonesia tak Mampu Beli Makanan Bernutrisi

Sarapan Pagi dengan Makanan Berserat
Serat, terutama yang larut dalam air, dapat dicerna tubuh lebih lambat. Membantu tubuh mengendalikan kadar gula dalam darah agar tetap stabil. Kadar gula darah yang stabil sangat baik untuk menghindari kita dari energy crash atau sugar crash, suatu kondisi yang mengganggu produktivitas.

Bahan makanan yang terbuat dari gandum utuh ataupun roti tawar gandum, adalah bahan makanan yang mengandung serat yang baik untuk Anda sebagai pengganti karbohidrat.

Sarapan Pagi Makanan Kaya Protein
Protein merupakan sumber energi bagi tubuh. Asupan protein yang cukup, sangat penting untuk pertumbuhan jaringan tubuh, juga membantu menjaga kesehatan tubuh, serta membantu tubuh menyembuhkan dirinya sendiri. Protein dapat ditemui pada telur, ikan, daging, kedelai, daging unggas, keju, dan kacang-kacangan.

Sarapan Pagi Makanan dengan Lemak Baik
Makanan yang mengandung lemak tidak semuanya harus dihindari. Lemak bagi tubuh dapat membantu untuk menjaga struktur sel dan membantu jaringan tubuh berfungsi dengan baik, menjaga sistem imun, dan membantu tubuh menyerap vitamin.

sehatBaca Juga: Libur Panjang, Warga Cirebon Dihimbau Taati Protokol Kesehatan

Baca Juga: Tak Mau Tertular Covid-19, Pemkab Karawang Pantau Pemudik Libur Panjang

Baca Juga: Libur Panjang, Polisi Siapkan Sejumlah Titik Pengamanan Kemacetan

Tentunya harus tahu batasan dalam mengonsumsi makanan berlemak agar program diet terjaga dan tubuh tetap sehat, dan tentunya tidak meningkatkan risiko terkena penyakit jantung dan masalah kesehatan lainnya. Makanan berlemak yang baik bisa menjadi pilihan, seperti ikan, daging unggas tanpa lemak, minyak dari sayuran (minyak zaitun).

Lengkapi pada sarapan pagi dengan makanan mengandung Vitamin A, B, C, D, E, dan K yang sering dibutuhkan oleh tubuh agar selalu prima. Serta mineral yang dibutuhkan tubuh, antara lain adalah kalsium, zat besi, kalium, zinc, dan selenium.***

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Alodokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x