Berbuka Puasa dengan Air Kelapa Muda Memang Enak, Tapi Kenali Dulu Efek Sampingnya

- 24 Maret 2023, 13:09 WIB
di balik manfaatnya air kelapa mengandung efek samping untuk orang dengan  penyakit tertentu.
di balik manfaatnya air kelapa mengandung efek samping untuk orang dengan penyakit tertentu. /Pixabay/ Gadini/


DESKJABAR - Di bulan puasa Ramadhan ini, buka dengan air kelapa muda rasanya segar. Air kelapa memang banyak manfaatnya untuk kesehatan.

Namun dalam beberapa artikel menyebutkan ia juga mengandung efek samping untuk keadaan tertentu.

Namun mungkin Anda pun sebaiknya mengetahui beberapa penderita penyakit tidak dianjurkan untuk mengonsumsi air kelapa.

Dihimpun dari beberapa sumber, di bawah ini adalah sejumlah orang dengan kondisi tertentu yang tidak dianjurkan mengonsumsi air kelapa.

Baca Juga: 7 Manfaat Air Kelapa, Segar buat Buka Puasa Ramadhan, Ada Manfaat Kesehatan Termasuk untuk Jantung dan Ginjal

1. Tinggi gula, tidak Cocok untuk Diabetes
Konsumsi air kelapa harus dihindari oleh penderita diabetes. Paling tidak para penderita diabetes tidak boleh meminumnya setiap hari. Meskipun air kelapa tidak mengandung gula sebanyak kebanyakan minuman olahraga dan jus buah, air kelapa mengandung terlalu banyak kalori.

2. Dapat Menurunkan Tekanan Darah

Air kelapa mungkin bagus untuk mereka yang menderita tekanan darah tinggi. Ini karena fungsinya untuk menurunkan tekanan darah. Minum air kelapa berlebih dapat menurunkan tekanan darah secara signifikan.

Oleh karena itu, bagi orang yang menderita tekanan darah rendah justru harus membatasi asupan air kelapa.

Catatan: Jika Anda minum obat untuk tekanan darah tinggi, minum air kelapa dapat menyebabkan tekanan darah turun terlalu rendah.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x