Dieng Park Wonosobo, Wisata baru yang Eksotik, Wisatawan Bisa Saksikan Kemegahan Telaga Warna dari Ketinggian

- 24 Februari 2023, 21:24 WIB
Salah satu rombongan wisatawan berfoto di jembatan kaca Dieng Park dengan latar belakang Telaga Warna yang eksotik.
Salah satu rombongan wisatawan berfoto di jembatan kaca Dieng Park dengan latar belakang Telaga Warna yang eksotik. /Dicky Harisman/DeskJabar.com/


DESKJABAR
– Sebagai daerah  dengan pesona wisata yang tak kunjung habis, kawasan Dieng dari hari ke hari terus berkreasi menambah aura pesonanya semakin terpancar.

 

Kawasan wisata Dieng merupakan salah satu andalan wisata Jawa Tengah yang mencuri perhatian wisatawan domestik maupun mancanegara.

Setiap akhir pekan kawasan wisata Dieng hampir bisa dipastikan selalu penuh oleh wisatawan yang sudah jauh-jauh hari memesan hotel atau homestay.

Lebih dari 10 objek wisata Dieng yang bisa dieksplor wisatawan, baik dengan kendaraan minibus maupun jeep bertransmisi 4 x 4. Dan, semuanya memiliki keunggulan dan keindahan yang menawan bagi siapa saja yang memandangnya.

Baca Juga: Masjid Al Jabbar Bandung Ditutup Sementara Selama Dua Pekan

Objek wisata baru yang bisa dinikmati di kawasan wisata Dieng, selain Watu Angkruk yang letaknya bersebelahan dengan Batu Angkruk untuk melihat atraksi matahari terbit. Kini telah dibuka kawasan wisata Dieng Park yang lokasinya ada di kawasan Patak Sembilan, kawasan wisata baru ini tawarkan pesona alam Dieng dari ketinggian.

Wisatawan bisa menyaksikan sebuah panorama alam yang sangat menakjubkan, yakni bentangan Telaga Warna dan Telaga Pengilon yang bersebelahan, tampak sangat eksotik dilihat dari ketinggian.

Dari atas jembatan kaca dengan dominasi warna putih ini wisatawan bisa mengambil foto atau video ke arah Telaga yang airnya terdiri dari beberapa warna.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x