LUAR BIASA, Baru Diluncurkan Januari 2025, Denza D9 Tampil sebagai Mobil Listrik Terlaris, Ini Penyebabnya

Desk Jabar - 22 Mei 2025, 08:50 WIB
Penulis: Dendi Sundayana
Editor: Tim Desk Jabar
Baru diririlis 22 Januari 2025, Denza D9 sudah langsung meraup popularitas sebagai mobil listrik terlaris 2025.
Baru diririlis 22 Januari 2025, Denza D9 sudah langsung meraup popularitas sebagai mobil listrik terlaris 2025. /Denza/

DESKJABAR – Performa penjualan mobil listrik Denza D9 bisa dikatakan luar biasa. Dalam kondisi ekonomi yang belum stabil, mobil listrik kelas premium seharga Rp 920 juta ini justru tampil sebagai mobil paling laris di periode Januari-April 2025.

Data terbaru yang dikeluarkan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan pada bulan April 2025, Denza D9 berhasil menjual sebanyak 811 unit. Jumlah ini jauh melampaui dari pesaing utamanya yakni Alphard dan Velfire yang hanya mampu menjual 100 unit saja.

Baca Juga: BUKAN Wuling atau Chery, Inilah Mobil Listrik Paling Laris di Pasar Otomotif Indonesia Periode Januari - April

Alphard dan Velfire memang menjadi pesaing utama Denza D9, karena secara kasat mata bentukan ketiganya hampir mirip.

Di China, Denza D9 telah mendominasi segmen MPV. Pada Januari 2025, mobil ini kembali merebut posisi teratas dalam penjualan MPV dengan penjualan sebanyak 10.026 unit. Momentum ini berlanjut hingga Februari, dengan Denza D9 DM-i (versi plug-in hybrid) yang mengamankan posisi teratas dengan penjualan eceran sebanyak 7.213 unit.

Apa yang Membuat Denza D9 Laris Manis?

Merek premium BYD , Denza D9 telah meraih kesuksesan luar biasa yang menjadikan model MPV kendaraan Cina terlaris tak lama setelah memasuki pasar Indonesia

Penjualan tertinggi mobil ini sebenarnya terjadi pada Maret 2025 di Indonesia, ketika itu Denza D9 berhasil terjual sebanyak 1.587 unit. Jumlah ini menjadikannya sebagai mobil listrik paling laris. Disusul BYD M6 yang terjual 1.293 unit, serta BYD Sealion7 yang terjual sebanyak 1.182 unit.

Hasil ini semakin memperlihatkan dominasi BYD sebagai pabrikan paling laris, dengan nempatkan produknya di 3 posisi teratas mobil listrik terlaris.

Denza, yang didirikan bersama oleh BYD dan Mercedes-Benz pada tahun 2010, menjadi merek yang sepenuhnya dimiliki oleh BYD pada tahun 2024. Sejak peluncuran model pertamanya pada tahun 2014, jajaran produk Denza telah berkembang hingga mencakup SUV, MPV, dan sedan. Operasinya kini menjangkau pasar termasuk Kamboja, Singapura, Thailand, dan Hong Kong

Halaman:

Sumber: Gaikindo, ChinaCarNews, Denza


Tags

Terkini