Sertifikasi Halal Indonesia Belum Diakui Dunia, Masih Kalah dari Malaysia

- 24 Oktober 2020, 20:03 WIB
Ilustrasi produk halal.
Ilustrasi produk halal. /Dok. Pikiran Rakyat/

DESKJABAR - Saat ini dunia internasional lebih mengakui sertifikasi halal Malaysia dibandingkan dari Indonesia.

Maka, pemerintah diminta segera memikirkan agar sertifikasi halal Indonesia dapat diakui dunia internasional.

"Ini yang perlu dipikirkan, bagaimana standar halal Indonesia dapat diterima di tingkat global?" kata Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan Perkasa Roeslani di acara Indonesia Menuju Pusat Produsen Halal Dunia yang diselenggarakan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), di Jakarta, Sabtu 24 Oktober 2020.

Baca Juga: Demi Kembali ke Barcelona, Neymar Setuju Gajinya Dipotong

Jangan sampai, kata dia, Indonesia kalah bersaing dengan Malaysia terkait sertifikasi halal.

"Bila standardisasi produk halal dunia bisa berkiblat ke Indonesia, maka ini akan memberi nilai tambah bagi produk halal nasional. Masyarakat muslim dunia pun akan meningkatkan permintaan konsumsi produk halalnya dari hasil buatan Indonesia," sambungnya.

Baca Juga: Covid-19 Klaster Pesantren di Garut, dari 720 Sampel 110 Terkonfirmasi Positif

Dikutip DeskJabar dari RRI, Rosan menyakini, jika sertifikasi halal Indonesia dipercayai negara luar, ini memberi dampak baik untuk pertumbuhan ekspor produk halal dalam negeri.

"Saat ini, pangsa ekspor Indonesia baru mencapai 3.3 persen dari total peredaran produk halal di dunia," terangnya.

Baca Juga: Berlibur ke Luar Kota, Inilah Tip Ala Reisa Brotoasmoro

Rosan menilai, peningkatan standar produk halal Indonesia dapat dilakukan dengan beberapa hal, seperti peningkatan digitalisasi di industri halal dan sumber daya manusia unggul.

Selain itu, perlunya dukungan dari sektor keuangan dan pembiayaan dengan cara penggabungan alias merger tiga bank BUMN syariah yang dilakukan beberapa waktu lalu.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x