JADWAL KERETA API, Liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) PT KAI Tambah Rangkaian Perjalanan

- 10 Desember 2022, 11:21 WIB
Kereta Rel Diesel (KRD) Lokal jurusan Stasiun Padalarang - Cicalengka berhenti untuk menaikkan dan menurunkan penumpang di stasiun Cimekar kabupaten Bandung, Sabtu 10 Desember 2022. /  Dicky Harisman
Kereta Rel Diesel (KRD) Lokal jurusan Stasiun Padalarang - Cicalengka berhenti untuk menaikkan dan menurunkan penumpang di stasiun Cimekar kabupaten Bandung, Sabtu 10 Desember 2022. /  Dicky Harisman /

DESKJABAR – Liburan Natal dan Tahun baru (Nataru) 2023 sudah tinggal beberapa hari lagi, banyak yang sudah merencanakan liburan pada Nataru 2023 ini.

Ada yang merencanakan liburan dengan agen perjalanan tour, menggunakan moda pesawat terbang dan kereta api untuk liburan tahun ini.

Dalam rangka membantu masyarakat yang ingin bepergian atau berlibur pada Nataru 2023 ini PT Kereta Api Indonesia (Persero) menambah perjalanan kereta api dengan menyediakan 56 Kereta Api tambahan pada periode keberangkatan 22 Desember 2022 sampai 8 Januari 2023.

Baca Juga: Kroasia Argentina ke Semifinal Piala Dunia 2022, Hari Ini Inggris, Prancis, Portugal dan Maroko Saling Sikut

Tiket Kereta Api tambahan tersebut mulai 22 November 2022 yang bisa diakses melalui aplikasi KAI Access, web kai.id dan seluruh kanal penjualan online resmi lainnya.

Berikut adalah daftar Kereta tambahan pada masa Nataru 2023.

1. Kereta Api Argo Cheribon, relasi Cirebon-Gambir, berangkat pukul 20.16 WIB

2. Kereta Api Argo Cheribon, relasi Gambir-Cirebon, berangkat pukul 23.55 WIB

3. Kereta Api Argo Dwipangga tambahan, relasi Solo Balapan - Gambir, berangkat pukul 22.10 WIB

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: KAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x